Catatan untuk perang antar geng sekarang ini:
Sungguh jika memang ada hak orang lain disana, dan mereka lalai, bersaksi palsu, ataupun membuat dagelan kambing hitam, maka Murka Allah Kepada Orang yg Bersumpah Palsu untuk Mendapatkan Harta Seorang Muslim.
Shahih Bukhari 6183: Telah menceritakan kepada kami Musa bin Isma’il telah menceritakan kepada kami Abu ‘Awanah dari Al A’masy dari Abu Wa`il dari Abdullah radliallahu ‘anhu menuturkan; Rasulullah Shallallahu’alaihi wa sallam bersabda: “Barangsiapa bersumpah mengada-ada di depan hakim, dengan tujuan untuk memperoleh harta seorang muslim, maka ia berjumpa dengan Allah dan Allah murka kepadanya, ” kemudian Allah menurunkan ayat yang membenarkan hal ini dengan ayat; ‘Sesungguhnya orang-orang yang menukar janji Allah dan sumpah mereka dengan harga yang sedikit’ (QS. Ali-Imran 77).
Maka Al Asy’ats bin Qais masuk dan bertanya; ‘Apa yang diceritakan Abu Abdurrahman kepada kalian? ‘ Mereka menjawab; ‘begini dan begini’. Maka Al Asy’ats bin Qais berkata; ‘ayat itu diturunkan kepada kami, yang ketika itu saya mempunyai sumur di pekarangan keponakanku, maka kudatangi Rasulullah Shallallahu’alaihi wa sallam dan beliau bersabda: “Sekarang engkau harus menyertakan bukti kepemiikanmu atau dia melakukan sumpahnya!” Aku menjawab; ‘kalau begitu, dia pasti akan bersumpah Ya Rasulullah! ‘ Rasulullah Shallallahu’alaihi wa sallam bersabda:
“Barangsiapa bersumpah dengan sumpah dusta (diada-adakan), ia melakukan kejahatan dengan sumpahnya itu dengan tujuan untuk merampas harta seorang muslim, ia akan menjumpai Allah sedang Allah dalam keadaan murka kepadanya.”