Menikah

Mungkin aku dianggap diluar doktrin, seorang filosof kalah dari pergulatan nafsunya, tapi kau salah kawan, aku bukan seperti filosof yang kau agung-agungkan, aku percaya kebutuhan kebutuhan dasar harus ditata sebaik-baiknya, supaya dia tidak merongrongmu kemudian, akhirnya kau menjadi jiwa yang hampa karena tak mampu mengatasi nafsu.

Siapa bilang menikah berkorelasi dengan kemapanan, jika kau benar-benar beranggapan menikah adalah sebuah periode bukan sebagai sebuah pencapaian, maka kau akan sadar, bahwa periode itu harus dilewati hingga kau bisa menggapai periode berikutnya.

Akan lain halnya jika kau berbicara mengenai pencapaian, dan terkadang kita akan berhenti hingga kita tersadar, sudah saatnya kita perlu pencapaian yang lain.

Leave a Reply